Jakarta –
Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) dan Fraksi Partai Golkar DPR RI menggelar seminar pendidikan dengan tema Cita-Cita, Karir dan Perjuangan Generasi Milenial untuk Membangun Potensi Indonesia.
Ketua KPPG yang juga Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian mengatakan beberapa hal yang dibutuhkan pelajar dan mahasiswa menghadapi lapangan kerja, yaitu pondasi literasi, kompetensi dan karakter.
Lebih lanjut, Hetifah menyampaikan era keterbukaan informasi memberikan peluang yang luas bagi generasi muda Indonesia untuk belajar banyak hal untuk mengembangkan kreativitasnya.
“Bidang ekonomi kreatif memiliki 16 subsektor, yaitu arsitektur, penerbitan, televisi dan radio, film, animasi dan video, seni kriya, aplikasi dan game, desain interior, musik, desain komunikasi visual, fashion, desain produk, periklanan, fotografi, kuliner, seni rupa, dan seni pertunjukan,” papar Hetifah dalam keterangan tertulis, Kamis (19/9/2019).
Sementara pengamat bidang strategi dan motivator Alfiantono memaparkan banyak potensi bangsa yang harus dimanfaatkan generasi muda. Ia juga mengungkapkan dua hal yang bisa menjadi kunci sukses Indonesia
“Kita punya potensi pertanian, wisata, industri, budaya, maritim. Tidak semua negara lain punya seperti kita. Ada dua kunci sukses. Pertama inovasi. Indonesia nomer 85, Malaysia nomer 35. Kunci kedua kewirausahaan. Kita nomer 94, Malaysia nomer 58. Ini PR besar kita ke depan,” kata Alfiantono
“Untuk akselerasi Indonesia ke depan, kita dorong potensi negeri dan SDM. Kita punya lima potensi dan 200 bonus demografi yang usia produktif,” lanjut Alfiantono.
Di lain pihak, Direktur Kemahasiswaan Kemenristekdikti Didin Wahidin, menerangkan peran Kemenristekdikti dalam pembangunan SDM unggul Indonesia.
“Kemenristekdikti mempunyai peranan dalam membangun SDM pendidikan tinggi yang kompeten, terampil dan profesional untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, industri dan negara,” jelas Didin.
“SDM unggul adalah manusia seutuhnya. Keilmuan yaitu mumpuni dalam penguasaan IPTEK. Karakter akhlak mulia dan berkarakter baik. Keindonesiaan, cinta Tanah air. Dan internasionalisasi yaitu berdaya saing global,” lanjut Didin.
Sekretaris Fraksi Partai Golkar Adies Kadir berharap peserta yang merupakan generasi muda dapat mengambil manfaat dari acara seminar pendidikan ini.
Acara seminar ini dibuka oleh Sekretaris Fraksi Partai Golkar Adies Kadir dan dihadiri beberapa narasumber Eko Indrajit (Head of PGRI Smart Learning and Character Center), Alfiantono (Pengamat Bidang Strategi dan Motivator), Didin Wahidin (Direktur Kemahasiswaan Kemenristekdikti), Yurita Puji (Founder FIND Fashion Indo Digital), Dyah Roro Esti (Anggota DPR RI terpilih 2019-2024). Acara ini juga diikuti perwakilan mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi di Jakarta.
sumber : detik.com